Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2020

Puisi Karya Sapardi Djoko Damono "Aku Ingin"

                                                                        Aku Ingin Aku ingin mencintaimu dengan sederhana dengan kata yang tak sempat diucapkan kayu kepada api yang menjadikannya abu Aku ingin mencintaimu dengan sederhana dengan isyarat yang tak sempat disampaikan awan kepada hujan yang menjadikannya tiada 1989

Tips Jualan Online dimasa Covid 19

Berikut beberapa tips yang bisa anda lakukan: 1. Menentukan Produk atau Jasa yang akan dijual Khusus bagi anda yang baru akan memulai, hal yang paling pertama dilakukan saat akan berjualan online tentunya adalah menentukan produk atau jasa apa yang akan anda tawarkan kepada para calon pembeli. Ini tentunya akan sangat bergantung kepada beragam faktor, tetapi secara garis besar, produk atau jasa apapun bisa anda jual di internet, dengan acuan sebagai berikut: Kalau anda adalah produsen alias membuat produk sendiri, yang dijual tentunya adalah produk anda sendiri tersebut. Kalau anda memiliki  skill  seperti menulis, membuat website, jasa service AC, dan sebagainya, yang akan anda tawarkan adalah jasa anda sendiri. Kalau anda tidak memiliki kedua poin di atas tetapi memiliki modal besar, anda bisa mencari supplier produk yang ingin anda beli dalam jumlah banyak untuk kemudian anda jual kembali. Kalau anda tidak punya produk, jasa, ataupun modal besar, anda bisa memil

Puisi Bali Purwa (Tradisional)

Puisi Bali Purwa punika wantah wangun tembang ring Bali sane kabaos sekar, sekar kaperang dados petang soroh, luiripune Sekar Rare, Sekar Alit, Sekar Madia, lan Sekar Agung. 1. Sekar Rare; Sekar rare lumbrahnyane kaanggen ritatkala maplaliann, ngangonang buron, lan wenten upakara. Sekar rare nenten wenten uger-uger padalingsa. Cecirin gending rare puniki; (1) Lengkaranyane bawak, prasida katembangang anak ali-alit. (2) Gendingannyane madaging carita sane bawak, lelampahannyane mapegat-pegatan. (3) Kahanan gending rare puniki wenten girang, sedih lan banjol, wenten masih sane marupa tattwa. Palihan Sekar rare; Dolanan; gendingan puniki, kagendingang oli alit-alite ritatkala maplalianan. Imbanyane; Jenggot Uban, Putri Ayu, Galang Bulan. Conto: Capung gantung Capung gantung tundak-tundak, Capung engkok lungabedil, Ngalandok-ngelanting Basang embok gede ceking Jejangeran; gending janger lumbrahnyane kanggen ngiringin sasolahan janger, wentuk tembangnyane marupa pepari

Puisi Bung Karno

      Sejarahlah yang Akan Membersihkan Namaku Dengan setiap rambut di tubuhku aku hanya memikirkan tanah airku Dan tidak ada gunanya bagiku melepaskan beban dari dalam hatiku kepada setiap pemuda yang datang kemari aku telah mengorbankan untuk tanah ini Tidak menjadi soal bagiku apakah orang mencapku kolaborator Aku tidak perlu membuktikan kepadanya atau kepada dunia, apa yang aku kerjakan Halaman-halaman dari revolusi Indonesia akan ditulis dengan darah Sukarno Sejarahlah yang akan membersihkan namaku (dari buku “Bung Karno Penyambung Lidah Rakyat”, hlm. 304) Aku Melihat Indonesia Jikalau aku berdiri di pantai Ngliyep Aku mendengar Lautan Hindia bergelora membanting di pantai Ngliyep itu Aku mendengar lagu, sajak Indonesia Jikalau aku melihat sawah-sawah yang menguning-menghijau Aku tidak melihat lagi batang-batang padi yang menguning menghijau Aku melihat Indonesia Jikalau aku melihat gunung-gunung Gunung

Bahaya Covid-19

Apa bahaya virus corona yang perlu diketahui? Covid-19 bukanlah penyakit yang bisa dianggap sebelah mata. Berikut ini bahaya infeksi virus corona yang perlu dipahami agar kita tetap waspada dan menjalankan langkah pencegahan dengan baik: 1. Covid-19 menimbulkan berbagai komplikasi penyakit hingga kematian Sebagian kasus Covid-19 menimbulkan gejala dengan sifat ringan dan sedang. Namun, beberapa pasien mengalami komplikasi yang patut diwaspadai. Gangguan pada saluran pernapasan adalah komplikasi utama akibat Covid-19, seperti gagal pernapasan akut ( acute respiratory failure ), pneumonia (peradangan pada paru-paru), hingga acute respiratory distress syndrome (ARDS). Infeksi virus corona juga menimbulkan komplikasi dan masalah pada organ lain, seperti kerusakan hati, kerusakan jantung, gagal ginjal akut, hingga infeksi sekunder (infeksi susulan oleh mikroorganisme lain, seperti bakteri). Seperti yang mungkin telah Anda ketahui, Covid-19 juga dapat menimbulkan kema

Penyebab Covid 19

      Peyebab Virus Corona  (COVID-19) Infeksi virus Corona atau COVID-19 disebabkan oleh coronavirus, yaitu kelompok virus yang menginfeksi sistem pernapasan. Pada sebagian besar kasus, coronavirus hanya menyebabkan infeksi pernapasan ringan sampai sedang, seperti flu. Akan tetapi, virus ini juga bisa menyebabkan infeksi pernapasan berat, seperti pneumonia, Middle-East Respiratory Syndrome  (MERS) dan  Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS). Ada dugaan bahwa virus Corona awalnya ditularkan dari hewan ke manusia. Namun, kemudian diketahui bahwa virus Corona juga menular dari manusia ke manusia. Seseorang dapat tertular COVID-19 melalui berbagai cara, yaitu: Tidak sengaja menghirup percikan ludah (droplet) yang keluar saat penderita COVID-19 batuk atau bersin Memegang mulut atau hidung tanpa mencuci tangan terlebih dulu setelah menyentuh benda yang terkena cipratan ludah penderita COVID-19 Kontak jarak dekat dengan penderita COVID-19

Linguistik

  Pengertian Ilmu Linguistik adalah suatu cabang ilmu pengetahuan atau merupakan suatu disiplin ilmu yang mempelajari bahasa secara ilmiah. “ Linguistics may be defined as the scientific study of of language , John Lyons (1975)”. Linguistik mempunyai objek, yaitu bahasa manusia. ” Linguistics is the study of human language , Langacker (1973)”. Orang yang ahli dalam ilmu linguistik disebut linguis (linguist). Secara etimologi, linguistik berasal dari kata Lingua (latin) yang berarti bahasa atau lidah serta memiliki padanan dengan Langue yang bermakna bahasa tertentu dan Langage bermakna bahasa pada umumnya. Langue dan langage ini berpadanan dengan language dalam bahasa Inggris. Dalam bahasa Prancis dikenal juga istilah Parole yang bermakna ujaran. Kata linguistik berpadanan dengan kata Linguistics (Inggris), Linguistique (Prancis), Linguistiek (Belanda). Linguistik sebagai ilmu pengetahuan ilmiah S.J Warouw (1956) berpendapat suatu pengetahuan dapat dianggap seba