Langsung ke konten utama

Bahan Ajar Kimia




BAHAN AJAR : BENTUK MOLEKUL
TEORI DOMAIN ELEKTRON

Bentuk molekul dapat diramalkan dengan teori domain elektron. Teori ini berdasarkan gaya tolak menolak  elektron-elektron pada kulit luar atom pusat. Domain elektron berarti kedudukan elektron atau daerah keberadaan elektron.

A.    Penentuan Jumlah Domain Elektron
Jumlah domain elektron ditentukan sebagai berikut:
a.       Setiap elektron ikatan (ikatan tunggal, ikatan rangkap, maupun ikatan rangkap tiga) merupakan satu domain
b.      Setiap pasangan elektron bebas dari atom pusat merupakan satu domain
Contoh :
a.       Pada senyawa CCl4
Struktur Lewis :  Ã  ada 4 domain elektron

b.      Pada senyawa CO2
Struktur Lewis : à ada 2 domain elektron

Domain elektron terdiri dari dua domain, yaitu DEI ( domain elektron ikatan) dan DEB (domain elektron bebas). DEI merupakan jumlah pasangan elektron atom pusat yang berikatan dengan atom lainnya. Sedangkan DEB adalah jumlah pasangan elektron atom pusat yang tidak berikatan.
DEI = PEI (Pasangan Elektron Ikatan)
DEB = PEB (Pasangan Elektron Bebas)

B.     Prinsip Dasar Teori Domain Elektron
a.      Sesama domain elektron saling tolak-menolak sedemikian rupa sehingga tolak-menolak di antara domain elektron tersebut menjadi sekecil-kecilnya (minimum).
Geometri molekul domain elektron yang berjumlah 2 hingga 6 domain yang memberi tolakan minimum ditunjukkan pada tabel berikut.
Jumlah domain elektron
Geometri Molekul
Besar sudut ikatan
2
Linear
180˚
3


Segitiga sama sisi
120 ˚
4


Tetrahedron
109,5 ˚
5
TrigonalBipiramida
Ekuatorial = 120 ˚
Aksial = 90 ˚
6

Oktahedron
90 ˚

b.      Urutan kekuatan tolak-menolak sesama domain elektron adalah sebagai berikut :
PEB-PEB > PEB-PEI > PEI-PEI
Perbedaan daya tolak ini terjadi karena PEB hanya terikat pada satu atom saja,  sehingga bergerak lebih leluasa dan menempati ruang lebih besar daripada PEI. Akibat dari perbedaan daya tolak tersebut adalah mengecilnya sudut ikatan karena desakan dari PEB. Demikian halnya dengan domain yang terdiri dari dua atau tiga pasang elektron (ikatan rangkap dua atau rangkap tiga) tentu mempunyai daya tolak yang lebih besar daripada domain yang hanya terdiri dari sepasang elektron.
c.       Bentuk molekul hanya ditentukan oleh pasangan elektron ikatan

C.    Tipe Molekul
Setelah mengetahui jumlah DEI dan DEB,  kita dapat menentukan notasi tipe molekul. Cara merumuskan notasi tipe molekul:
·         Atom pusat diberi simbol A
·         DEI diberi simbol X
·         DEB diberi simbol E
Contoh :
Jumlah DEI
Jumlah DEB
Notasi tipe molekul
4
0
AX4
3
1
AX3E
2
2
AX2E2
Setelah mengetahui tipe molekul maka dapat ditentukan bentuk molekulnya seperti pada tabel berikut.
D.    Meramalkan bentuk Molekul
Untuk meramalkan bentuk molekul suatu senyawa dapat dilakukan melalui langkah-langkah berikut :
1.      Apabila yang diketahui adalah atom pembentuk senyawa maka tentukan konfigurasi elektronnya terlebih dahulu.
2.      Tentukan senyawa yang dapat terbentuk dari atom tersebut
3.      Gambarkan struktur Lewis senyawa tersebut
4.      Tentukan jumlah DEI (X) dan jumlah DEB (E) di sekeliling atom pusat
5.      Gunakan hasil nomor 2 untuk merumuskan tipe molekulnya.
Dengan mengetahui tipe molekul, maka bentuk molekul senyawa dapat diramalkan.

Contoh:
Ramalkan bentuk molekul senyawa yang terbentuk dari 4Be dan 17Cl!
Jawab :



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Puisi Bali Anyar

Puisi Bali Anyar    Puisi Bali Anyar punika wantah sastra sane kaangge nartaang  pabesen, ngangge basa sane bawak nanging dagingne padet. Puisi puniki sastra sane kakomunikasiang boya ja gatra, sakewanten karya sastra sane madaging rasa muah napi sane kacingak indik kahuripan,nglimbakang tur najepang kontak-kontak ring sane katerapin.     Unsur-unsur ring puisi :      1. Unteng      2. Rasa      3. Nada( tangkep pangawi)      4. Pabesen /piteket      Mangda papacan puisine lengut tur ngelangunin pinih becik telebang dumun uger-uger ngwacen sakadi ring sor puniki : 1. Resep, Wirasa Pinih riin sadurunge ngwacen, patut resepang dumun suksma, wirasan utawi unteng   puisi sane jagi kawacen. napike puisi punika madaging indik ksinatrian, kalulutan, kasengsaran, utawi sane tiosan. Yan tan tatas uning ring suksman puisine punika, sinah ngwetuang papacan sane tan becik utawi singsal. 2. Suara, Wirama      Yan sampun tatas ring wirasan puisi s

Syair, Pantun dan Puisi

Contoh Pantun Burung merpati burung dara Terbang menuju angkasa luas Hati siapa takkan gembira Karena aku telah naik kelas Asam kandis asam gelugur Ketiga asam si riang-riang Menangis mayat di pintu kubur Teringat badan tidak sembahyang   Contoh Karmina Lukamu adalah lukaku, ditahan di dalam kalbu Tetaplah maju, meski tak tahu yang dituju Burung perkutut terbang melayang Abang kentut tidak bilang-bilang   Contoh Mantra Manunggaling Kawula Gusti Ya Murubing Bumi Sirku Sir Sang Hyang Widi Kinasih kang asih Sihir lontar pinang lontar Terletak di ujung bumi Setan buta jembalang tua Aku sapa tidak berbunyi   Contoh Gurindam Kurang pikir kurang siasat Tentu dirimu akan tersesat Barang siapa tinggalkan sembahyang Bagai rumah tiada bertiang Jika suami tiada berhati lurus Istri pun kelak menjadi kurus Barang siapa tiada memegang agama Sekali-kali tiada boleh dibilangkan nama   Contoh Syair Pada zaman dahu